Selasa, 25 November 2014

KURSUS WASIT SEPAKBOLA C-III

 Senin, 10 Nov' 2014 di Auditorium Universitas Andalas Sayap Barat telah dilaksanakan pembukaan Pelatihan KURSUS WASIT SEPAKBOLA C-III. Acara ini diketuai oleh Eko Muslim .
Pembukaan ini dihadiri Oleh AssProv. PSSI SUMBAR Bpk. Sahrul beserta jajarannya, Wakil Rektor III bapak Dr. Ir. H. Aprisal, MP. Ketua Unit Kegiatan Olahraga Sepri Reski (Fakultas Peternakan UNAND).
Acara ini diikuti oleh  59 Orang Peserta yang berasal dari berbagai daerah seperti Pasaman, Pesisir Selatan, 50 Kota, Sijunjung, Jambi, Pekanbaru Riau, Solok, Pariaman dan Kota Padang.  
 
Acara ini diadakan 5 Hari dimulai pada tanggal 10 nov'14 di hari pertama rangkaian acaranya sendiri Pembukaan dan Materi Peraturan Permaiann Pasal 1- 5 yang diberikan oleh Bapak Sahrul.
Dilanjutkan pada hari kedua pada pkl. 08:00 Dengan menyampaian materi Peraturan Permainan (Lanjutan) dengan Pasal 6 - 10 .
Pada Hari ke3 Lagi-lagi diruangan dengan materi Peraturan Permainan Pasal 11 -12. dan Pada sorenya Pemateri Memberikan Sedikit Praktek Lapangan Di Lap. Bola UNAND, tentang bagaimana sih caranya ketika Pelanggaran, Offside dan lain sebagainya bendera yang di pegang oleh Wasit Garis tidak hanya itu Guys, sikap dan cara berdiri bahkan lari juga harus diperhatikan saat Pertandingan Berlangsung.
Pada hari k4 Saatnya Praktek di Lapangan GOR. H.AGUS SALIM dan pada saat ingin memulai praktek kebetulan di lapangan sedang berlangsung pertandingan persahabatan U-16. Tidak ambil pusing Bapak Sahrul dan rekan'' mengambil kesempatan untuk langsung menerjunkan calon'' wasit kita untuk memimpin pertandingan.
Pada Hari ke5, dilanjutkan dengan materi kembali. seperti hari'' sebelumnya.
dan, pada hari terakhir saatnya pengambilan nilai di Lap. GOR H.AGUS SALIM dengan Fitness Test pertama Lari 6 X 40 meter, kemudian dilanjutkan dengan Fitness Test kedua Lari 20 X 150 meter. 
kemudian setelah dari Gor rombongan kembali ke Auditorium Unand untuk test selanjutnya. yaitu Video Test dan terakhir test pengatuan tentang peraturan pertandingan.
pada hari yang sama langsung dilakukan penutupan Acara KURSUS WASIT SEPAKBOLA C-III yang ditutup secara resmi Oleh Wakil Rektor III Bpk Dr. Ir. H. Aprisal, MP.
tidak lupa pula sedikit pesan dan kesan dari perwakilan peserta yang sangat berkesan bagi kami ''ternyata tidak gampang menjadi wasit, yang dulunya kita hanya menonton dan hanya bisa mencaci-caci wasit. tapi sekarang sangat terasa pengorbanannya menjadi seorang wasit''.
HIDUP WASIT INDONESIA :) !!